Tugas lagi, pertanyaan dan jawaban seputar wifi ^ 

 

1. sebutkan spesifikasi dari wifi?   (Jeli nios & Aji)
Jawaban :
Spesifikasi Wi-Fi :
Spesifikasi Kecepatan  Frekuensi Band   Cocok Dengan

802.11b     11 Mb/s     ~2.4 GHz     b
802.11a     54 Mb/s     ~5 GHz     a
802.11g     54 Mb/s     ~2.4 GHz     b, g
802.11n     100 Mb/s     ~2.4 GHz     b, g, n

2. benda apa saja yang dapat mempengaruhi sinyal wifi?   (Lana)
Jawaban :
Kramik, kertas, beton, bahan anti peluru, bahan yang mengandung perak, dan logam.

3. apa kelebihan dan kekurangan wifi dibandingkan dengan jaringan nirkabel lainnya?  (Usman)
Jawaban :
Kelebihan wifi dibandingkan dengan jaringan nirkabel
•    Pemakai tidak dibatasi ruang gerak dan hanya dibatasi pada jarak jangkauan dari satu titik pemancar WIFI.
•    Jarak pada sistem WIFI mampu menjangkau area 100 feet atau 30M radius. Selain itu dapat diperkuat dengan perangkat khusus seperti booster yang berfungsi sebagai relay yang mampu menjangkau ratusan bahkan beberapa kilometer ke satu arah (directional). Bahkan hardware terbaru, terdapat perangkat dimana satu perangkat Access Point dapat saling merelay (disebut bridge) kembali ke beberapa bagian atau titik sehingga memperjauh jarak jangkauan dan dapat disebar dibeberapa titik dalam suatu ruangan untuk menyatukan sebuah network LAN.
•    Perangkat wireless untuk teknologi wireless Wi-Fi ini sudah umum digunakan dan harganya sudah menjadi relatif murah.
•    Sebagian besar notebook tipe terbaru sudah dilengkapi dengan perangkat network wireless dengan teknologi Wi-Fi ini.
•    Area jangkauan yang lebih fleksible dikarenakan tidak dibatasi oleh jaringan distribusi seperti bila menggunakan kabel UTP maupun fiber optic. Secara teoritis dengan daya pancar 100mW sudah dapat menjangkau area (berbentuk lingkaran) 1 - 2 km didukung dengan tinggi tower yang memadai.
•    Dengan WiFi, yang 54Mbps adalah agregat (yaitu jumlah) dari bandwidth yang tersedia dalam dua arah sehingga Anda hanya benar-benar mendapatkan sekitar 10 atau 15Mbps di setiap arah sekali overhead dibawa keluar.
•    Memungkinkan Local Area Network untuk di pasang tanpa kabel, hal ini juga sekaligus akan mampu mengurangi biaya untuk pemasangan dan perluasan jaringan. Selain itu juga Wi-Fi dapat dipasang di area yang tidak dapat di akses oleh kabel, seperti area outdoor.
•    Wi-Fi merupakan pilihan jaringan yang sangat ekonomis karena harga paket ship Wi-Fi yang terus menurun
•    Produk Wi-Fi tersedia secara luas di pasaran.
•    Wi-Fi adalah kumpulan standard global di mana klien Wi-Fi yang sama dapat bekerja di negara-negara yang berbeda di seluruh dunia.
•    Protocol baru untuk kualitas pelayanan damn mekanisme untuk penghematan tenaga membuat Wi-Fi sangat cocok untuk alat yang bentuknya sangat kecil dan aplikasi yang latency-sensitif (contohnya : suara dan video).
•    Network ini di design untuk punya symetric up and down speed.
kekurangan wifi dibandingkan dengan jaringan nirkabel
•    Untuk menggunakan WiFi kita harus ada di area yang dijangkau oleh WiFi atau istilahnya ‘hotspot’.
•    Area jangkauan WiFi masih kecil, sinyalnya kurang bisa menembus tembok.
•    Access Point lebih mudah disusupi virus.
•    Pertukaran data gampang disadap.
•    Penggunaan baterai relative lebih tinggi apabila dibandingkan dengan penggunaan standar, sehingga menyebabkan baterai cepat lemah atau habis (mempersingkat daya tahan baterai) dan menyebabkan panas.
•    Bentuk Wireless enkripsi standar yang paling terkemuka. Wired Equivalent Privacy atau di persingkat WEP, telah menunjukkan fakta bahwa ia dapat di hancurkan (dikacaukan sinyal atau frekuensinya) meskipun telah di konfirmasikan secara benar.
•    Jaringan Wi-Fi bisa di monitor dan di gunakan untuk membaca dan menduplikasikan data (termasuk di dalamnya data-data pribadi) yang disalurkan melalui jaringan ketika tidak ada akses tertutup, seperti VPN. Jika tembok batas akses Wi-Fi tidak terproteksi secara kuat untuk sebatas pada pemakai intern, maka network Wi-Fi bisa di akses bebas ber-internet.

4. apa kelebihan wifi?  (riyan hidayat & dita)
Jawaban :
- Wi-Fi dikembangkan tanpa kabel dan menggunakan gelombang radio dengan frekuensi 2,4 GHz. Selain itu Wi-Fi dapat mengirim dan menerima kapasitas sampai 54Mbps.
- Wi-Fi menggunakan jalur akses jaringan / hot spot, dapat berkomunikasi ke semua komputer dan laptop.Wireless klien: PCMACIA / PC Card, Gateway, server, modem, router dan proxy.
- Memungkinkan LAN untuk digunakan tanpa kabel, biasanya mengurangi biaya penyebaran jaringan dan ekspansi. Ruang di mana kabel tidak dapat dijalankan, seperti area outdoor dan bangunan bersejarah, dapat menggunakan LAN Wireless.
- Harga Wi-Fi terus turun, membuat Wi-Fi merupakan pilihan yang sangat ekonomis mengenai jaringan
- Produk Wi-Fi tersedia di pasar secara luas.
- Wi-Fi jaringan dukungan roaming, di mana sebuah stasiun klien mobile seperti komputer laptop dapat berpindah dari satu jalur akses ke jalur akses yang lainnya
- Wi-Fi adalah perangkat standar global. Tidak seperti operator selular, klien Wi-Fi yang sama bekerja di berbagai negara di seluruh dunia.
- Tersebar Luas di lebih dari 250.000 tempat umum, jutaan rumah, perusahaan dan universitas di seluruh dunia.
- Protokol baru untuk Kualitas Layanan (WMM) dan mekanisme power saving (WMM Power Save) membuat Wi-Fi lebih sesuai untuk aplikasi yang latency-sensitif (seperti suara dan video) dan perangkat kecil berbentuk-faktor.

5. bagaimana perkembangan wifi disetiap provinsi di indonesia?   (Syahrul amin)
Jawaban :
Perkembangan wifi disetiap provinsi di Indonesia sangat pesat, karena banyak semakin banyak pengguna internet pada saat ini.

6. adakah perbedaan antara dua mode yang digunakan oleh wifi?   (Timi)

Jawaban :
Ad-hoc tidak menggunakan access point sebagai media penghubungnya, sedangkan pada infrastruktur menggunakan access point sebagai media penghubungnya.

7. apa kelebihan dan kekurangan dari wifi hardware antara PCI dan USB?  (Elita)
Jawaban :
- Keuntungan menggunakan USB Wireless Netwotk Adapter
1. Bentuknya yang praktis dan dapat dilepas.
2. Fleksibel ditempatkan bagi notebook dan PC.
- Kekurangan menggunakan USB Wireless Netwotk Adapter
Dengan supply power kecil dari USB port alat ini juga memilki jangkauan lebih rendah, selain bentuk antena yang ditanam didalam kaper plastik akan menghambat daya pancar dan penerimaan pada jenis perangakat ini.
- Keuntungan menggunakan PCI Wireless Netwotk Adapter
1. Harga Murah

- Kekurangan menggunakan PCI Wireless Netwotk Adapter
1. Driver kadang sulit diinstall
2. Harus di pasang langsung ke socket motherboard

8. media apa saja yang menggunakan fasilitas wifi?  (Yayat & Algha)
Jawaban :
Smartphone, Komputer, Laptop, DLL.

9. apa saja kekurangan wifi?   (eka & riska)
Jawaban :
- Adanya kelemahan yang terletak pada konfigurasi dan jenis enkripsi. Kelemahan tersbut diakibatkan karena terlalu mudahnya membangun sebuah jaringan wireless.
- Wired Equivalent Privacy (WEP) yang menjadi standart keamanan wireless sebelumnya dapat dengan mudah dipecahkan dengan berbagai tools yang tersedia gratis di internet.
- Penyaluran Gelombang dan keterbatasan operasional yang tidak konsisten di seluruh dunia.
- Konsumsi Power yang cukup tinggi jika dibandingkan dengan beberapa standar lainnya, membuat masa pakai baterai berkurang dan panas.
- Jaringan WiFi memiliki rentang yang terbatas. Sebuah router WiFi rumah mungkin memiliki kisaran 45m (150ft) indoor dan 90 juta (300ft) di luar rumah.


10. sebutkan dan jelaskan mode akses koneksi pada wifi?   (Tika, Ririn & Novi )
Jawaban :
1) Ad-Hoc
Mode koneksi ini adalah mode dimana beberapa komputer terhubung secara langsung, atau lebih dikenal dengan istilah Peer-to-Peer. Keuntungannya, lebih murah dan praktis bila yang terkoneksi hanya 2 atau 3 komputer, tanpa harus membeli access point.

2) Infrastructure
Menggunakan Access Point yang berfungsi sebagai pengatur lalu lintas data, sehingga memungkinkan banyak Client dapat saling terhubung melalui jaringan (Network).

11. apa kepanjangan IEEE?   (Tamam)
Jawaban :
 Institute of Electrical and Electronics Engineers (IEEE)

12. mengapa pada wifi konsumsi power cukup tinggi yang dapat membuat masa pakai batrai berkurang dan panas? (Tatang)
Jawaban :
Karena wifi membutuhkan sinyal yang kuat untuk mentransmisikan datanya . Dan apabila sinyal lemah maka semakin banyak daya yang terkuras .

13. perbedaan wifi AP (acces point) dan wifi AP router?   (Yuli)
Jawaban :
Wifi access point (AP) berperan sebagai pusat koneksi atau terminal penyambung bagi wifi clien     sedangkan wifi AP router adalah perangkat access point yang diberi fitur tambahan seperti fungsi rooting.     NAR dan DHCP server.

14. apa kelebihan dan kekurangan dari ad-hoc dan infrastucture?  (Hertiyanah)
Jawaban :

1. Topologi AdHoc

Kelebihan

mode ini memiliki kelebihan yang sangat jelas, yaitu hemat biaya. Mengapa demikian? Ya, untuk terkoneksi saja kita tidak perlu menambahkan perangkat apapun, seperti misalnya access point yang sering digunakan dalam jaringan wireless.

Kekurangan

a. Masalah yang sering ditimbulkan oleh koneksi AdHoc adalah kapasitas bandwith yang sangat terbatas, sehingga hal ini sangat memungkinkan lambatnya proses transfer data.

b. Tidak hanya bandwith, jangkauan sinyal yang dipancarkan oleh perangkat wifi adapter pada komputer klien pun tidak bisa terlalu jauh.

c. Untuk keamanan juga, koneksi AdHoc ini masih sangat kurang, yaitu masih sebatas WEP. Sangat berbeda bila dibandingkan dengan access point yang sudah support WPA dan WPA2.

2. Infrastructure

Kelebihan

a. Kapasitas bandwith jelas lebih besar, karena koneksi setiap wifi klien hanya mengarah pada access point saja.

b.  Jangkauan perangkat Access point biasanya sudah dibuat cukup besar, ditambah lagi kita bisa memperbesar sendiri daya jangkau dari access point.

c. Keamanan, tidak diragukan lagi, karena access point sudah dilengkapi dengan sistem autentifikasi WPA dan WPA2

Kekurangan

Kita harus menambah biaya untuk pengadaan perangkat access point. Karena perangkat inilah yang menjadi pusat dari semua koneksi yang ada pada topologi infrastructure.

15. apa pengertian wifi secara teknis oprasional?   (Yanti)

Jawaban :
Secara teknis operasional, Wi-Fi merupakan salah satu varian teknologi komunikasi dan informasi yang bekerja pada jaringan dan perangkat WLAN (wireless local area network). Dengan kata lain, Wi-Fi adalah sertifikasi merek dagang yang diberikan pabrikan kepada perangkat telekomunikasi (internet) yang bekerja di jaringan WLAN dan sudah memenuhi kualitas kapasitas interoperasi yang dipersyaratkan.

16. apa yang dimaksud dengan ad-hoc ? (Jahidin)
Jawaban :
 Ad Hoc adalah mode dimana beberapa komputer terhubung secara langsung, atau lebih dikenal dengan istilah Peer-to-Peer. Keuntungannya, lebih murah dan praktis bila yang terkoneksi hanya 2 atau 3 komputer, tanpa harus membeli access point.

17. apa singkatan dari PCI dan apa fungsinya ?   (Wahyudin)
Jawaban :
PCI singkatan dari Peripheral Component Interconnect. Berfungsi untuk menggantikan bus ISA/EISA yang sebelumnya digunakan dalam komputer IBM PC atau kompatibelnya.

18. mengapa Vic hayet di juluki sebagai bapak wafi?   (Bahri)
Jawaban :
Karena perannya dalam membangun dan memimpin kelompok kerja IEEE 802.11 standar wirelles local area network dan karena itu di juluki sebagai bapak wifi

19. kenapa wifi menpunyai sejarah keamanan yang berubah ubah ?   (Johan)
Jawaban :
karena sistem enskripsi pertamanya yaitu WEP terbukti mudah ditembus lalu kemudian WPA 2 ditambahkan sebagai protocol yang lebih berkualitas lagi.

20. Berapa panjang Jangkauan maksimal wi-fi yang ada di dunia?   (Alan)
Jawaban :
jarak maksimum 100m

21. wimax bekerja pada frekuensi berapa ?   (Ade)
Jawaban :
Bekerja di sekitar pita frekuensi 5 GHz.

22. apa itu infrastructure dalam mode acces koneksi wifi? (Sepriana)

Jawaban :
Infrastructure merupakan mode yang menggunakan Access Point yang berfungsi sebagai pengatur lalu lintas data, sehingga memungkinkan banyak Client dapat saling terhubung melalui jaringan (Network).




itulah pertanyaan dan jawaban seputar wifi. see you...

0 komentar:

Posting Komentar

 
Engineering © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top